Sabtu, 25 Januari 2014

Pengujian Non Destructive Testing pada Material Kayu Mahoni dengan Metode Ultrasonic Inspection (UT)


Pengujian kekerasan suatu material atau bahan bertujuan untuk mengecek mutu suatu bahan  memiliki spesifikasi tertentu. Pengujian yang kita bahas disini adalah pengujian non destruktif, yaitu pengujian tanpa merusak baik fisik , mekanis dan fungsi suatu material .Kayu mahoni adalah salah satu jenis  kayu yang banyak digunakan  masyarakat untuk kepentingan hidupnya. Untuk menguji kekerasanya dilakukan dengan pengujian NDT dengan Gelmbang ultrasonic yaitu gelombang bunyi dengan frekwensi 20 KHz.
Untuk menguji kekerasan kayu mahoni ini , pertama disiapkan beberapa ukuran kayu mahoni , sehingga tidak Cuma satu bahan yang diuji. Pengujian secara non destruktif dengan metode gelombang ultrasonic ini menggunakan dua alat yaitu sylvatest duo dan juga untuk menguji kekakuan statis menggunakan mesin uji UTM merk Baldwin. Pengujian dilakukan dengan menempatkan dua tranduser pada ujung bahan yang diuji, masing – masing yaitu tranduser pengirim dan tranduser penerima. Gelombang ultrasonic dari alat uji tadi mengalir dari tranduser pengirim ke tranduser penerima, kemudian diamati waktu tempuh gelombang dan panjang atau jarak tempuh dan dicatat untuk diolah dalam menentukan seberapa kekerasan dan kekakuan pada kayu mahoni. Untuk hasil yang baik, pengujian dilakukan  tiga kali secara berbeda peleakkan trandusernya di beberapa titik ujung. Volume dan berat kayu juga perlu diukur untuk  mengetahui tingkat kerapatan pada bahan yang diuji. Untuk  menentukan kekakuan  dinamis dan elastic pada kayu mahoni yang diuji tadi setelah diperoleh data pengamatan diolah dengan rumus sebagai berikut:


Kayu merupakan material yang bersifat viskoelastis dan memiliki kemampuan menyerap pukulan yang tinggi, kekuatan elastisitas kayu berbanding lurus dengan perubahan jarak dan kekuatan berbanding lurus dengan kecepatan. Cepat rambat gelombang menjadi dasar pendugaan kekakuan kayu dan dalam hal ini kekakuan kayu berkorelasi erat dengan kekuatan kayu. Hal hal yang berpengaruh terhadap cepat rambat gelombang ultrasonic pada kayu , yaitu karesteristik mikrostruktural pada kayu dan komposisi kimia pada kayu .

0 komentar: